Mengapa Sholat subuh memiliki keistimewaan tersendiri jika dibandingkan dengan sholat lain ?
sebenarnya semua sholat itu memiliki keistimewaan,tapi yang akan kita bahas kali ini adalah mengenai sholat subuh,kenapa ko sholat subuh di bilang istimewa ?
karena sholat subuh adalah sholat yang saksikan secara langsung oleh Allah swt.dan pada waktu subuh malaikat malam dan malaikat siang berkumpul menyaksikan orang orang shaleh yang sedang beribadah pada waktu itu.Selain itu waktu pelaksanaan sholat subuh juga memiliki keutamaan,kemuliaan,pahala,khasiat dan manfaat besar yang berpengaruh pada kesehatan jasmani dan rohani yang tidak ditemukan pada waktu waktu lain.
Sholat subuh juga bisa menjadi tolak ukur keimanan dan keikhlasan seseorang,sehingga akan nampak mana yang kuat dan mana yang lemah keimanannya dengan sholat subuh.karena diantara sholat wajib 5waktu yang paling berat di lakukan adalah sholat subuh padahal subuh sangat besar manfaatnya.
FAIDAH SHOLAT SUBUH
Banyak sekali manfaat yang kita peroleh dari sholat subuh diantaranya dapat mencerahkan raut wajah,menguatkan hati, memberikan rasa gembira,menghilangkan rasa malas,menyegarkan tubuh,melancarkan sirkulasi peredaran darah sesudah tidur,menjaga kesehatan,menghilangkan kesedihan dan mengusir segala macam penyakit jasmani dan rohani.
sholat subuh akan lebih utama lagi dilaksanakan berjamaah dimasjid.perlu diingat ! berjalan kaki menuju masjid untuk melaksanakan sholat subuh berjamaah menyimpan pahala yang sangat besar,selain itu juga memiliki banyak manfaat bagi tubuh kita.
Rosulolloh SAW. menyebutkan dalam sabdanya :
"Maukah kalian saya tunjukan apa saja yang dapat menghapus dosa dosa dan dapat mengangkat derajat ? beliau menyebutkan salah satunya perbanyaklah langkah menuju masjid ".
manfaat berjalan menuju kemasjid bagi kesehatan sangat banyak seperti mengencangkan otot,melenturkan persendian,memperluas urat sendi,serta manfaat manfaat lain yang tak terhitung jumlahnya,selain itu udara yang kita hirup saat waktu tersebut juga sangat baik dan itu telah teruji oleh pakar pakar kesehatan dari berbagai negara,
manfaat manfaat yang telah disebutkan tadi hanya sebagian kecil dari keistimewaan sholat subuh.
Hadis nabi SAW.
"Jika mereka mengetahui apa yang terdapat pada sholat malam dan subuh ,niscaca mereka akan mendatanginya meskipun dengan merangkak ".
Dalam hadis lain nabi menyebutkan bahwa "Dua rakaat subuh itu lebih baik dari dunia dan seisinya".
Demikian tadi sebagian kecil dari keistimewaan serta manfaat sholat subuh , semoga dapat bermanfaat dan menjadikan kita lebih bersemangat dalam melaksanakan sholat subuh.Amiiinnnn